More
    HomeEkbisGelar  Kegiatan “Peduli Anak Indonesia Tangguh” Polda NTT Gandeng Crue Kaboax  Hibur Anak-anak 

    Gelar  Kegiatan “Peduli Anak Indonesia Tangguh” Polda NTT Gandeng Crue Kaboax  Hibur Anak-anak 

    Kupang, Lensantt.com – Selasa (2/11) Kegiatan dengan tema “Peduli anak Indonesia Tangguh” dilaksanakan serentak se-Indonesia secara virtual yang dihadiri oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, Panglima TNI Marsekal TNI Dr (H.C) Hadi Tjahjanto, S.IP dan Menteri sosial RI Dr. (H.C.) Ir. Tri Rismaharini, M. T, serta Menteri Pemberdayaan Perempuan dan  Perlindungan Anak RII Gusti Ayu Bintang Darmawati, S.E, M.Si.
    Untuk Polda NTT sendiri dilaksanakan di Aula Hotel Pelangi Kupang dan dihadiri oleh Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum, Irwasda Polda NTT dan Para Pejabat Utama Polda NTT dan Undangan dari sejumlah Instansi diantaranya, Danramil 1604 01 Kupang, Kapolsek Kelapa Lima, Camat Kelapa Lima, perwakilan Dinas Sosial Provinsi NTT kepala dan Himpunan Psikolog Indonesia wilayah NTT.
    Melalui Biro SDM, Polda NTT menggelar kegiatan untuk mendukungan psikososial bagi anak-anak terdampak covid-19 di Nusa Tenggara Timur (NTT) dan dihadiri oleh 28 anak yang orang tuanya meninggal dunia karena covid-19, 16 dari Panti Asuhan, 8 anak Disabilitas dan 8 lainnya merupakan Loper Koran.
    Crue Kaboax Channel yakni, Bosan dan Susi Rara turut hadir menghibur anak-anak bersama Polwan dari PPA Ditreskrimum Polda NTT yang memberikan penguatan dan dukungan moril. Tak luput darinya Kapolda NTT meyerahkan bantuan sosial berupa bingkisian dan tali asih kepada 4 perwakilan anak-anak terdampak covid-19.
    Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum, memberikan semangat bagi anak-anak dalam belajar serta menjalani hidup ditengah situasi covid-19 saat ini “Anak-anak ku sekalian diharapkan tetap semangat dalam belajar, semangat dalam menjalani hidup di tengah kehidupan-tengah kesulitan pandemi covid-19”, ujarnya. ( Dahlia Embo)

    Komentar Anda?

    Izack Kaesmetan
    Izack Kaesmetan
    Owner & Jurnalist LENSANTT.COM, Anggota DPD HPSI NTT.

    Must Read

    spot_img