Waduhh …Di Kota Kupang Jumlah Wanita Hamil di Luar Nikah Meningkat

  • Whatsapp

KUPANG, lensantt.com,-Jumlah wanita hamil diluar nikah khususnya para remaja yang ada di Kota kupang Kian meningkat untuk menghindari  hal tersebut para remaja  harus jauh dari pergaulan seks bebas.

“Angka Kehamilan remaja diluar  nikah semakin meningkat , “  Kata Dr. Yovita Anike Mitak, MPH dalam acara seminar sehari bertajuk Mewujudkan Kesehatan Reproduksi Remaja Menuju Generasi Emas Membangun Bangsa  yang di gelar oleh mahasisawa Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Nusa Cendana (Undana), Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Nusa Cendana (Undana) bertempat di Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Nusa Cendana (Undana)

Bakal Calon Walikota Kota Kupang ini Juga menegaskan, untuk menekan angka kehamilan di luar nikah para remaja harus lebih memfokuskan diri pada kegiatan-kegiatan positif dalam rangka investasi masa depan mereka.

Ditemui seusai acara Dr. Yovita Anike Mitak,MPH mengatakan,  bahwa meningkatnya kehamilan di luar nikah disebabkan oleh berbagai persoalan sehingga banyak generasi muda melakukan hubungan seks pra nikah.

“Ini berangkat dari persoalan dimana perilaku seks bebas meningkat di kalangan remaja” tegas Yovita Mitak.

Perilaku seks bebas kata dia,  sangat memberikan dampak yang tidak sedikit misalnya adanya aborsi yang tidak sehat, berdampak pada kematian ibu kemudian bayi yang dilahirkan oleh sang ibu dibunuh, dibuang, dan kita liat hampir setiap minggu kita menyaksikan berita bayi ditemukan disana, mungkin itu disebabkan oleh kehamilan yang tidak diinginkan akibat hasil dari hubungan seks pra nikah, tambah Mitak.

“Tentu kondisi-kondisi ini kalau tidak kita antisipasi dan kita hentikan atau kita cegah tentu ini berdampak buruk lous generasion artinya kelahiran anak pada ibu-ibu yang tidak menginginkan kehamilan, tentu bertumbuhan psikisnya terganggu. Untuk itu kita harus membentuk karakter anak-anak muda agar mereka mengisi pertumbuhan mereka dengan kegiatan-kegiatan yang positif, menjauhi hal itu” jelas mitak,

diakuinya, memang secara biologis tidak bisa dipungkiri bahwa pertumbuhan normal mereka di usia-usia begini, organ-organ seksualnya sudah semakin matang dan sempurna. Itulah dibutuhkan sentuhan agar mereka menyalurkan hobi mereka ke hal-hal yang produktivitas tadi seperti olahraga, seni, kegiatan ekstrakurikuler lainnya atau fokus pada belajar, tutup Mitak.

Sementara Diki Putra Gumay Ketua Panitia Pelaksana mahasiswa semester enam Fakultas Kesehatan Masyarakat Undana mengatakan,  kegiatan hari ini adalah usaha dan kerja keras sejumlah anggota panitia pelaksana didalam pencarian dana, diakui oleh dirinya panitia mampu mengumpulkan dana sehingga terjadi surplhus sebesar Rp. 3.000.000,-

“ini semua tentu karena kerja keras seluruh jajaran kepanitian” ujar Diki.

Sementara Dr. Pius Weraman, S.KM,M.Kes Dosen FKM Undana mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh panitia dan pemateri yang telah mendukung sehingga kegiatan seminar bisa berjalan sesuai harapan yang dinginkan.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih karena kerja keras panitia kegiatan bisa berjalan dengan baik serta sukses” ucap Weraman. (Fredi Ladi)

 

Komentar Anda?

Related posts