More
    HomeEkbisPunya Ide Cemerlang Untuk Pelaku Ekonomi,  Koperasi Nasari Layak Diberi Kepercayaan

    Punya Ide Cemerlang Untuk Pelaku Ekonomi,  Koperasi Nasari Layak Diberi Kepercayaan

    Kupang, lensantt.com – Perkembangan koperasi di indonesia maju begitu pesat. Dari koperasi juga para pelaku ekonomi mikro dapat terbantu dalam mengembangkan usaha.
    Dari sekian banyak,  Koperasi Nasari menjadi bagian terpenting dalam mengembangkan para pedagang kecil.
    Hal itu tertuang, dalam sebuah buku yang bertajuk “The Ma’ruf Amin Way ” buku yang ditulis oleh Anwar Abas Dan Sahala Panggabean itu benar-benar mencuri perhatian masyarakat.
    Karena dalam buku itu, berbicara lantang soal sistem ekonomi pancasila, kondisi Ekonomi kekinian dan Juga pemikiran ekonomi KH. Ma’ruf Amin.
    Inti dari buku tersebut adalah, membangun ekonomi syariah yang berpihak kepada masyarakat kecil.
    Pemikiran dalam buku tersebut sudah dilakukan oleh, Koperasi Nasari yang memaknai ekonomi berdasarkan keadilan kerakyatan dan kedaulatan.
    Melihat hal itu, masyarakat pun ingin Koperasi Nasari yang telah berdiri sejak puluhan tahun lalu dan telah memiliki cabang ini diberi kepercayaan di resim Joko Widodo.
    Dengan memberi kepercayaan, untuk membantu mengelola dana- dana untuk para pelaku ekonomi.
    Bahkan, jika di perbolehkan salah satu pimpinan bisa masuk dalam struktur pemerintahan Joko Widodo.
    Permintaan itu terkuak, dari salah satu anggota kehormatan KSP Nasari Cabang Kupang Sarah Do Lalu Ido kepada media ini Senin (14/10/2019).
    Ia mengatakan, dirinya sangat setuju jika koperasi Nasari ikut ambil bagian dalam membangun ekonomi masyarakat. Misalnya, ikut menyalurkan  dana KUR atau bantuan modal usaha lainnya dari pemerintah.
    ” saya rasa pimpinan Koperasi Nasari bisa juga masuk dalam struktur pemerintahan di Era pak Joko widodo,” kata dia.
    Soal jabatan,  wanita yang telah bergabung selama dua tahun lalu ini mengatakan posisi yang pas untuk koperasi nasari yaitu, masuk dalam struktur kementrian koperasi.
    Ia juga memberi apresiasi kepada koperasi Nasari,  yang memberi pelayanan satun, ramah dan tepat waktu.
    Hal yang sama juga disampaikan oleh Marsina Donanciana Siki, Pemerintah harus memberi kepercayaan kepada para pendiri koperasi termasuk koperasi Nasari.
    “Saya rasa para pendiri koperasi harus di beri kepercayaan untuk membantu pemerintah menyalurkan bantuan uang ke pedagang kecil sehingga bisamemperbaiki kesejahteraan ekonomi, “tegasnya.
    Jika para pendiri koperasi ini kata dia,  dimasukan dalam struktur kementrian koperasi maka dengan sendirinya kepercayaan masyarakat semakin besar terhadap koperasi tersebut.
    ” Masyarakat tidak takut lagi uangnya hilang,” tegasnya.
    Bicara soal pelayanan koperasi Nasari, ia sangat senang dengan sistem “jemput bola” yang diterapkan karena nasabah tidak perlu membuang waktu dan tenaga saat membutuhkan uang.
    ” saya senang karena kalau butuh uang tidak perlu ke kantor karyawan Nasari langsung mengantar ke tempat,” ujarnya.
    Wanita yang hampir 6 tahun menjadi anggota Nasari ini meminta, supaya pelayanan ekstra terhadap nasabah terus ditingkatkan.
    Anggota kehormatan Koperasi Nasari Sigit Utami
    Sementara itu Anggota kehormatan Koperasi Nasari lainnya Sigit Utami dengan tegas mendukung,  jika pimpinan pemilik koperasi Nasari Sahala Panggabean menjadi mentri koperasi.
    Karena, jika dilihat dari perkembangan koperasi Nasari yang terus meningkat secara signifikan maka di tangan Sahala panggabean koperasi di indonesia akan terus maju.
    Pelayanan koperasi Nasari menurut dia, sangat memuaskan karena selalu memperhatikan nasabah bahkan sampai hal kecil seperti, saat hari raya dan hari ulang tahun.
    “Saya sudah 8 tahun jadi anggota koperasi pelayanannya sangat memuaskan hal kecil seperti hari raya dan hari ulang tahun saja kita diberi parcel itu bagian dari perhatian serius kepada kita sebagai nasabah,” kata dia. (Ikz/tim)

    Komentar Anda?

    Izack Kaesmetan
    Izack Kaesmetan
    Owner & Jurnalist LENSANTT.COM, Anggota DPD HPSI NTT.

    Must Read

    spot_img