Meresahkan, Komunitas Media Perbatasan Malaka Minta Kapolres Belu Tangkap Oknum Wartawan KPK. 

  • Whatsapp

Betun, lensantt.com- Komunitas Media Perbatasan Malaka, melalui Dewan Pembina Cyriakus Kiik (Wartawan Dutalian) Bersama seluruh  teman – teman wartawan Yang tergabung dalam Komunitas MPM mendesak Kapolres Belu bersama jajarannya untuk segera menangkap oknum yang Mengaku Wartawan Koran Perangi Korupsi yang meresahkan Sejumlah Kepala Desa Di Kabupaten Malaka.

Hal ini diungkapkan Cyriakus, usai menggelar aksi damai memperingati hari Pers Nasional ke XVIII hari ini jumat 9/2/18 di Betun Ibu Kota Kabupaten Malaka. Wartawan itu harus menempatkan posisi sebagai pewarta bukan mengambilalih tugas penyidik polisi, Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan(BPKP), Jaksa, dan Komisi Pemberantasan Korupsi(KPK). Ia menegaskan bahwa wartawan tetap wartawan tapi tidak boleh mengambilalih tugas institusi lainnya.

Wartawan harus tetap menjaga profesionalisme dan idealisme sebagai jurnalis, wartawan tidak boleh teror masyarakat, apalagi melakukan pemerasan karena melanggar kode etik sebagai jurnalis. Ia berharap agar para Kepala Desa,kalau didatangi oknum yang mengaku sebagai Wartawan KPK harus ditolak, apabila mereka melakukan tindakan yang meresahkan segera lapor ke pihak kepolisian. (DEDE/Tim)

Komentar Anda?

Related posts