Menia,lensantt.com- Untuk memperingati HUT RI ke -79 Pemerintah Sabu Raijua menggelar berbagai kegiatan.
Dalam rangkaian kegiatan tersebut ditutup pada Selasa, 20 Agustus 2024. Dalam acara Penutupan dalam sambutan Bupati Sabu Raijua Drs Nikodemus N Rihi Heke, M.Si yang dibacakan oleh Sekda Sabu Raijua September Bule Logo mengatakan, Penyelenggaraan pameran pembangunan, malam kesenian dan perlombaan olahraga melalui pentas seni Ledo dan Padoa serta beberapa perlombaan olahraga lain ya merupakan media informasi edukasi dan sarana hiburan sekaligus sebagai salah satu instrumen pendorong bangkitnya sektor pariwisata.
Dalam sambutan tersebut ia meminta, agar Sanggar-sanggar seni budaya terus dikembangkan agar anak-anak dapat belajar beraneka tarian daerah lagu-lagu daerah alat musik daerah seperti gong tambur dan sebagainya untuk itu seni budaya lokal perlu ditampilkan pada berbagai acara atau kegiatan sekolah.
 Baik itu kegiatan pada pemerintahan, sosial kemasyarakatan dan keagamaan sehingga aset daerah yang potensial ini tidak punah oleh terpaan budaya asing.
Ia mengingatkan, pada tanggal 22 dan 23 Agustus 2024 nanti Kabupaten sambal dua akan menyelenggarakan festival jelajah pesona kelapa Maja 4 untuk itu ia menghimbau kepada semuponen masyarakat dapat berpartisipasi secara aktif untuk mensukseskan kegiatan tersebut
“kehadiran kita semua tentunya akan menimbulkan dampak dari aktivitas domestik komersil maupun industri ,” ujarnya.
Sementara itu, Dalam sambuatan ketua Panitia Ir. Titus Diri yang dibacakan ketua pelaksana Robinson Banfatin Mengatakan, Kepada para peserta perlombaan yang telah berpartisipasi dalam memeriahkan perayaan HUT RI ke-79 untuk berbagai kategori.
ia mengatakan, Pelaksanaan rangkaian acara perayaan HUT RI tahun 2024 tingkat kabupaten Sabu Raijua yang dimulai sejak tanggal 15 Agustus dan berakhir pada malam hari ini meliputi pameran pembangunan, kegiatan perlombaan, pentas seni dan budaya.
 Kkegiatan utama yaitu pengukuhan paskibraka, upacara tabur bunga, upacara memperingati detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia dan upacara penurunan bendera ucapan terima kasih.(Ikz)