More
    BerandaEkbisLKPĀ Tata Boga Aries Kembali Gelar Pelatihan, Roos Dethan : Jadilah Pengusaha Muda...

    LKPĀ Tata Boga Aries Kembali Gelar Pelatihan, Roos Dethan : Jadilah Pengusaha Muda yang Berkualitas

    Kupang, lensantt.com- Tata Boga Aries yang bertempat di Kelurahan Naikolan Kota Kupang kembali membuka pelatihan Tata Boga (kue) tahun 2023.

    Sejak berdiri tahun 2010 tempat pelatihan ini sudah menciptakan banyak pembuat kue yang berkualitas.
    Bahkan, para alumni dari tata boga Aries sudah menikamati hasil pelatihan tersebut degan membuka Indusri Rumah Tangga.
    Salah Satu Alumni peserta Pelatihan LKP Tata Boga Aries Sandra Lobo kepada media ini menjelaskan,Ā  setelah selwsai pelatihan pada Tahun 2019 silam ia langsung membuka lapak kecil di rumah dan hasilnya hingga saat ini sudah dapat membantu kebutuhan dalam rumah.
    “Saya buka usaha di rumah dan pesanan sampai saat ini sudah lumayan,” ujarnya.
    PilpinanĀ  LKP Tata Boga Aries Heny Agripa dalam sambutannya menjelaskan Perkembangan Tata Boga Pastry and Bakery di era sekarang ini semakin pesat. Sehingga sebagian pelaku usaha, ia berharap semua peserta bisa menggeluti usaha tersebut. Baik secara online, home industri dan industri menengah.
    “Pastry and Bakery jadi peluang usaha sendiri,” jelasnya.
    Ia berterima kasih kepada Pihak Kementrian Pendidikan dan Vokasi yang telah memberi kesempatan kepada LKP Tata Boga Aries untuk memberi pelatihan kepada pelaku usaha yang masih muda.
    “Terima Kasih karena kami mendapat kepercayaan ini,” jelasnya.
    Ia berharap, dengan pelatihan ini bisa menciptakan pengusaha-pengusaha muda di Kota Kupang.
    Peserta diminta untuk selalu tepat waktu dan serius dalam mengikuti pelatihan yang diadakan sehingga bisa bermanfaat setelah selesai nantinya.
    “Harus serius dalam mengikuti pelatihan dan harus sampai selesai,” ujarnya.
    Ia menyampaikan, Pelaksanaan pelatihan berlangsung dari Senin – Jumat dengan jumlah waktu 150 jam kerja dengan jumlah peserta 25 orang. Ia menambahkan materi yang diajarkan adalaha kurikulum berbasis vokasi.
    Di tempat yang sama Roos Dethan, SE selaku Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Paud dan PNF Dinas Pendidikan Kota Kupang menjelaskan, untuk bisa membuka pelatihan harus melalui proses panjang yakni mengusulkan ke KementrianĀ  kemudian di saring dan akan diterima ketikan LKP tersebut dianggap layak.
    Ia mengatakan,Ā  Peserta harus mengikuti sampai selesai agar ilmu yang diserap bisa di terapkan dengan baik.
    “Harus ikut sampai selesai,” tegasnya.
    Pelatihan ini juga harus bisa menambah penghasilan sendiri dan membantu ekonomi rumah tangga.” Harus bisa mendapatkan uang setelah ini,” ujarnya.
    .
    “Orang mau sukses bisa mencintai waktu dan bisa mengendalikan diri,” tambahnya
    Kepada pemimpin LKP Tata Boga Aries dia meminta, tetap mengikuti juknis yang ada. ” Ikuti Juknis agar gampang dalam membuat laporan,” kata dia.
    LKP Tata Boga Aries telah menyiapkan instruktur yang bersertifikat kompetensi dan instruktur dari UMKM yg sudah berpengalaman di bidang kuliner Pastry and Bakery. Tata Boga Aries bekerja sama dengan Platform Digital GRADASI NTT, BRI, Pegadaian, PLUT (Pusat Layanan Usaha Terpadu),Ā  Waroenk’88,
    LKP Tata Boga Aries mengucapkan terima kasih kepada Direktorat Kursus dan Pelatihan, Dirjen Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi, dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang. (Ikz)

    Komentar Anda?

    Lensa NTT
    Lensa NTT
    Owner & Jurnalist LENSANTT.COM, sekretaris JMSI NTT.

    Must Read

    spot_img