More
    BerandaHukrimHilang Ingatan,TKW Asal NTT Dilarikan Ke RS. Polri

    Hilang Ingatan,TKW Asal NTT Dilarikan Ke RS. Polri

    Kupang, lensantt – Nasib naas selalu menghampiri Tenaga Kerja Wanita (TKW) Indonesia khusunya yang berasal dari NTT. mereka selalu mendapat perlakuan tidak menyenangkan mulai dari caci maki bahkan sampai penyiksaan akhirnya, para TKW yang awalnya ingin merubah nasib dengan mencari pekerjaan di luar Negeri harus pulang dengan tetesan air mata bahkan sebagaian dari mereka harus tiba dengan kondisi memprihatinkan.

    Kejadian sadis ini kembali menimpa salah seorang TKW asal NTT Febriani Nope yang saat ini harus terbaring lemah di RS.POLRI Kramat Jati, jakarta Timur. Naasnya, TKW yang bekerja di Malaysia ini sampai sekarang tidak mengingat apapun (hilang ingatan).

    Kondisi Nope terkuak ketika, salah satu pengguna Sosial media (FB) Alexsander Gago yang berprofesi sebagai pengacara memposting foto Febriana Nope yang terbaring seakan tanpa  nyawa Di RS.POLRI Kramat Jati.

    Ketika dihubungi wartawan melalaui Via telepon seluler, Selasa (10/02) Alexander Gago mengisahkan, dirinya mengetahui kondisi Nope  dari salah satu kliennya yang kebetulan saat itu sedang menjali perawatan di Rumah Sakit tersebut.

    “saya tau info ini dari Klien saya yang juga sementara dirawat,” Kata Gago.

    Wanita Asal Niki-niki Kabupaten Soe NTT ini Kata Gago, saat dibawa ke RS.Polri Kramat jati Nope hanya menggunakan pakaian di badan sehingga ia membelikan beberapa potong pakaian untuk mengganti ,”Dia tidak membawa apa-apa,” katanya.

    Dari info yang diperoleh lanjutnya, Nope  diantar oleh seseorang yang tidak dikenal dalam keadaan tidak sadarkan diri. Ia menambahkan, setelah sadar Nope tidak lagi mengingat apapun yang terjadi pada dirinya.

    “saya peroleh informasi dari klien saya,” ukngapnya.

    Gago menegaskan, tujuan dirinya menyebarkan foto Nope ke jejaring sosial untuk memberi informasi kepada keluarga korban paslnya, sampai dengan saat ini belumada satu pun keluarga yang menjenguk Nope.

    Kepada keluarga Korban Goge menghimbau agar, segera mendatangi dan melihat kondisi febriana nope,”Saya himbau supaya keluarga yang tahu informasi ini segera  bertindak,” ajaknya. (Ikzan)

    Komentar Anda?

    Lensa NTT
    Lensa NTT
    Owner & Jurnalist LENSANTT.COM, sekretaris JMSI NTT.

    Must Read

    spot_img