More
    HomeRohani1 Petrus 2 : 1 - 9 Yesus Batu...

    1 Petrus 2 : 1 – 9 Yesus Batu Penjuru Bagi Bangunan Orang Percaya

    Kupang, lensantt.com – Dalam membangun sebuah bangunan, tentu banyak persiapan yang harus kita lakukan. Entah itu bahannya, arsitek, tukang yang handal dan lain sebagainya. Namun ada satu hal yang paling penting yang harus kita pikirkan yaitu fondasi bangunan itu. Fondasi yang kuat akan memperkokoh bangunan tersebut. Fondasi pun menunjukkan identitas dari suatu bangunan.

    Batu Penjuru adalah batu yang kokoh yang dipilih sebagai batu untuk membangun fondasi sebuah bangunan. Batu Penjuru sangat penting karena menjadi batu utama dalam membangun fondasi.

    Dalam jemaat-jemaat di Asia Kecil, Yesus Kristus disebut Batu Penjuru karena Yesus adalah sumber kehidupan bagi mereka. Yesus senantiasa dipercaya menjadi penolong, menjadi dasar yang kuat dan panutan bagi mereka.

    Berkaitan dengan kehidupan kita, Tuhan mau menempatkan kita menjadi batu penjuru dalam kehidupan jasmani, rohani dan pelayanan kita. Sekecil apapun peranan kita, ketika kita memberi diri dengan tulus dan setia untuk melayani, kita pasti akan menjadi batu penjuru yang kokoh.

    Dan ketika kita memberi diri untuk menjadi batu penjuru dalam persekutuan maka belajarlah untuk membuang segala yang jahat, segala tipu muslihat, kemunafikan, kedengkian dan fitnah.

    Kita diminta menjadi sama seperti bayi yang baru lahir yang selalu ingin akan air susu yang murni dan rohani. Artinya segala kehidupan kita yang lama dan tidak berkenan kepada Tuhan haruslah kita buang dan mau merubah diri menjadi lebih baik yang selalu ingin mengenal Tuhan lebih dalam dan melakukan segala yang menjadi kehendakNya.

    Jadilah pribadi yang kuat dan kokoh seperti sebuah Batu Penjuru yang tak pernah hancur oleh batu-batu sandungan tetapi menjadi panutan untuk semua batu-batu.

    Dan biarlah keragaman budaya yang ada menjadikan persekutuan semakin kokoh dalam Tuhan sebagai Batu Penjuru

    Tuhan memberkati kita dengan Firman-Nya. Amin. (SK)

    #bulanbahasadanbudaya
    #etnisALOR

    Komentar Anda?

    Izack Kaesmetan
    Izack Kaesmetan
    Owner & Jurnalist LENSANTT.COM, Anggota DPD HPSI NTT.

    Must Read

    spot_img