Saturday, July 27, 2024

Pemprov NTT Siapkan 500 Pcs Alat Pelindung Diri Untuk Tenaga Medis

-

Kupang,lensantt.com – Kendati masih Negatif Covid-19 pemerintah provinsi NTT terus melakukan pencegahaan selain gelontorkan dana senilai 60 Miliar untuk menangani virus covid.

Pemerintah juga telah mendatangkan, Alat Pelindung Diri (ADP) untuk para tenaga medis sebanyak 500 Pcs.

“,Kita sudah siapkan 500 Pcs APD untuk tenaga medis,” Tegas Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat saat menggelar Jumpa Pers di halaman Kantor Gubernur NTT Selasa (24/03/2020).

APD tersebut Lanjut dia, akan diserahkan 11 rumah sakit rujukan yang menangani covid-19 sesuai dengan kebutuhan.

“APD akan didistribusi ke rumah sakit,” tegasnya.

Selain itu, pemprov NTT juga menyiapkan bantuan sosial tunai bagi kelompok kerja yang terdampak virus corona.

“Pemprov juga siap mendatangkan obat klorokuin yang diproduksi kimia farma sebagai obat pilihan kedua pengobatan virus corona,” ujar Viktor kepada wartawan, Selasa (24/3/2020).

Ia meminta , semua pihak bekerjasama, baik itu tokohagama, para bupati hingga pemerintah desa untuk bekerjasama melakukan sosialisasi pencegahan virus corona.

“Jika ada yang positif maka kita akan segera tangani, karena kita sudah ada upaya penanggulangan,” ujarnya.. (ikz)

Komentar Anda?

Izack Kaesmetan
Izack Kaesmetan
Owner & Jurnalist LENSANTT.COM, Anggota DPD HPSI NTT.

FOLLOW US

0FansLike
0FollowersFollow
14,700SubscribersSubscribe
spot_img

Related Stories