Sentuhan Tangan IAKN Untuk  SMPTK Besnake

  • Whatsapp
Soe, lensantt.com- Pandemi Covid-19 seolah “membunuh” semua sendi kehidupan. Pergerakan, begitu dibatasi. Namun, tidak berlaku bagi Dosen dan mahasiswa-mahasiswi Institute Agama Kristen Negeri (IAKN) Kupang.
Terbukti, di tengah masa sulit ini mereka masih bisa memberi sentuhan berarti dengan memberikan sumbangan buku cetak  yang berisi cerita Alkitab kepada SMPTK Besnake,Kecamatan Mollo Utara,Kabupaten TTS,pada hari Sabtu 07/11/2020.
Bantuan itu begitu berarti bagi SMPTK Besnake bagaimana tidak sekolah itu memiliki ruangan tanpa buku.
Christofel Saetban, M.Pd.K salah satu Dosen IAKN ketika dikonfirmasi media ini menjelaskan,  niat untuk membantu SMPTK Besneke karena sekolah tersebut  berada di pedalaman yang jauh dari Kota.
“Anak-anak sekolah mungkin kekurangan informasi untuk belajar.  akhirnya IAKN Kupang memberikan sumbangan buku untuk anak-anak bisa membaca,”
Ia melanjutkan, semoga dengan adanya bantuan buku ini mingkin akan menambah daya minat baca anak.
Ia berharap, ditengah pandemi ini anak-anak juga membiasakan diri untuk membaca buku.
Ia juga berharap, agar kerjasama antara orang tua dan guru,agar bisa memperhatikan.
Ia juga mengatakan, masih ada beberapa sekolah yang direncanakan untuk kedepan akan disumbangkan  buku lagi,yakni Lotas dan juga beberapa sekolah lagi di daerah Mollo.
Sedangkan Dr. Harun Y. Natonis, MSi selaku Rektor IAKN Kupang berharap,semoga melalui buku-buku  yang disumbangkan akan merangsang anak-anak termotivasi untuk belajar.
Disisi lain semangat masyarkat bersama anak-anak  menerima Tim dari IAKN dalam hubungan dengan bantuan buku tersebut menunjukkan bahwa di era covid 19 sekarang ini masyarakat tidak hanya butuh BLT tapi pengetahuan-pengetahuan baru untuk menambah wawasan mereka.
Penulis…..  Erick Hello
Editor…….  Izack kaemetan

Komentar Anda?

Related posts