
So’E,lensantt.com – Demi memenuhi kegiatan ekstrakulikuler Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 So’E Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) memungut uang sebesar Rp.1.100.000 per-siswa.
Terkait pungutan tersebut, Sekretris Dinas Pendidikan Pemuda Dan Olahraga (PPO) Kabupaten TTS kepada wartawan Rabu, (08/07) menjelaskan, Pihak sekolah melalui Kepsek Jermias Y Issu, M.Pd telah melaporkan ke pihak Dinas PPO, ” Kepseknya sudah konformasi ke kami,” tegasnya.
Dalam laporan tersebut kata dia, pihak sekolah mengaku kalau mereka terpaksa membebani para siswa dengan uang jutaan rupiah tersebut,”Kalau mau harap dana BOS dan DAK tidak bisa karena sedikit saja,” tuturnya.
Hingga berita ini diturunkan kepala sekolah SMAN 1 tidak dapat dikonformasi (Erick)